Rantau, Lintasbanua.com – Terputusnya salah satu akses jalan menuju datu nuraya akibat longsor dikarenakan curah hujan yang cukup tinggi kemarin malam.
Masyarakat maupun pengunjung ke wisata religi makam datu nuraya diminta agar dapat menggunakan jalan baru untuk menuju kesana.
“Masyarakat yang ingin ziarah dapat lewat jalan baru, dikarenakan jalan terputus disebabkan longsor,” Ujar Kepala dinas PUPR Tapin H Yustan Azidin 18/10.
Menurut Yustan, Terputusnya jalan menuju makam datu sanggul karena curah hujan yang cukup intens di Kabupaten Tapin kemarin malam, sehingga jalan yang tidak memiliki siring ini longsor.
“Akibat hujan semalaman salah satu jalan menuju datu nuraya terputus,” Ujarnya
Dijelaskannya, jalan yang terputus sendiri saat ini sudah tidak digunakan oleh masyarakat, dikarenakan sudah ada jalan baru untuk menggantikan jalan yang lama.
“Jalan yang lama sudah dialihkan ke jalan yang baru, sehingga terputusnya jalan tidak terdampak besar bagi masyarakat,” Terangnya. (SB02)