Paman Birin Berikan Bantuan 1.2 Milyar Untuk Pertanian, Bupati : Ini Bentuk Dorongan Dari Provinsi

Paman Birin Berikan Bantuan 1.2 Milyar Untuk Pertanian, Bupati : Ini Bentuk Dorongan Dari Provinsi

Rantau, Lintasbanua.com – Pertanian Menjadi salah satu fokus pemerintah Kab Tapin selain disektor pertambangan untuk meningkatkan perekonomian daerah. Hal ini tidak lepas dari dukungan pemerintah provinsi Kalimantan Selatan.

Dalam kunjungan turun kedesa yang dilaksanakan oleh Gubernur Kalimantan selatan H Sahbirin Noor ke desa hiyung untuk melaksanakan panen raya salah satu cabe terpedas di Indonesia yakni cabe hiyung.

Dalam kesempatan itu Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor menyerahkan bantuan untuk pertanian di Kabupaten Tapin sebesar 1.2 Milyar yang diterima oleh Bupati Tapin HM Arifin Arpan.

“Bantuan ini menjadi bentuk dukungan pemerintah provinsi kalsel untuk pengembangan pertanian di Kabupaten Tapin,” Ujar Paman Birin sapaan akrab Gubernur kalsel.

Menurut Sahbirin Noor, Pertanian Di Kabupaten Tapin memiliki potensi untuk terus di kembangkan, salah satunya adalah Cabe hiyung yang merupakan salah satu cabe terpedas di Indonesia.

” Cabe hiyung memiliki banyak potensi untuk dikembangkan untuk menjadi salah satu komoditas unggulan Kalimantan selatan,” Terangnya

Sementara itu Bupati Tapin HM Arifin Arpan mengaku bahwa bantuan yang diberikan menjadi bentuk dorongan dari pemerintah provinsi Kalimantan Selatan kepada Kabupaten Tapin agar dapat terus mengembangkan pertanian.

” Pertanian menjadi komitmen kami untuk membangun banua menjadi lebih baik,” Tegasnya. (SB02)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *