PT BRE Berikan Buku Untuk Sekolah Pegunungan Meratus

 

Rantau, lintasbanua.com – Ketua Komisi I DRPD Kabupaten Tapin Rustan Nawawi meminta kepada perusahaan yang ada di Kabupaten Tapin dapat peka terhadap masyarakat sekitar.

Hal ini di ungkapkan beliau saat melakukan penyerahan Buku cerita dari PT Bhumi Rantau Energi kepada sekolah Pegunungan Meratus, Rabu 07/05/2025.

Menurutnya Ketua Komisi I, program CSR seperti yang dilakukan oleh PT Bhumi Rantau Energi ini sangat bagus karena mereka peka dan peduli akan permasalahan dilingkungan sekitar.

“Seperti pemberian buku bacaan ini yang nantinya dapat dimanfaatkan bagi siswa untuk meningkatkan literasi mereka,” jelasnya.

Kepala Sekolah SMAN 1 Piani, Indriyaty Ermayani mengatakan SMAN 1 Piani ini merupakan sekolah baru di Kecamatan Piani yang baru berdiri pada tahun 2020. Sehingga masih kekurangan koleksi buku untuk para siswa.

“Diberikannya buku bacaan ini sangat membantu dalam proses belajar mengajar di sekolah,” Ujarnya.

Corporate Affair Manager PT BRE, Joko Bagiono mengatakan untuk buku yang kita berikan berupa buku bacaan yang dapat meningkatkan literasi para siswa khususnya pelajar di pegunungan meratus.

“Ada 135 buku dengan 27 jenis yang kita berikan senilai 10 juta rupiah, dengan harapan dapat bermanfaat bagi para siswa,” harapnya.

Sebagai anak perusahaan padang karunia grup dan juga dibawah naungan Hasnur Grup, PT Bhumi Rantau Energi terus berupaya untuk memajukan Kabupaten Tapin khususnya dibidang pendidikan.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *