Tingkatkan Pengetahuan, Peserta Pelatihan BPDPKS Kunjungi PTPN IV Danau Salak

BINUANG, lintasbanua.com – Pelatihan merupakan sarana meningkatkan kemampuan SDM dalam mendukung pekerjaan yang sedang digeluti. Hal ini berlaku juga pada bidang pertanian, karena dengan adanya pelatihan maka akan meningkatkan pengetahuan, keterampilan, profesionalisme, kemandirian dan daya saing SDM pertanian.

Mendukung hal tersebut kali ini Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Binuang berkesempatan menjalin kerjasama dengan Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS). Hal ini berdasarkan kerjasama dalam pengembangan SDM perkebunan kelapa sawit guna mendapatkan pengetahuan dan pemahaman tentang pengembangan kelapa sawit yang berkelanjutan.

Guna memperdalam pengetahuan peserta pelatihan teknis budidaya kelapa sawit angkatan I melakukan kunjungan lapang ke PT Perkebunan Nusantara IV (Persero) Danau Salak yang berlokasi di Danau Salak Kecamatan Astambul Kabupaten Banjar.

Field Trip ini diikuti oleh 34 peserta dari Kecamatan Mentewe Kabupaten Tanah Bumbu. Pada kunjungan lapang ini juga peserta didampingi Widyaiswara dan panitia dari BBPP Binuang.

Peserta pelatihan dan pihak BBPP Binuang disambut oleh Manajer PTPN IV Danau Salak, Hasnan Fauzi Norman dan Asisten Kepala Kebun Shandy Faiza dan materi disampaikan oleh: Asisten Kepala Kebun Shandy Faiza dan Asisten Afdeling XII Tanjung Baru, Wiyono. Rabu,(10/07/2024).

Peserta secara bersamaan diberi kesempatan mengujungi lokasi yang telah disediakan. Lokasi yang dikunjungi adalah pembibitan, penanaman, pemeliharaan dan pengendalian OPT.

Dalam field trip kali ini peserta selain mendapatkan pengetahuan juga diberikan kesempatan untuk melihat secara langsung praktek yang berkaitan dengan budidaya kelapa sawit misalnya membuat lubang tanam, cara penanaman dan pemupukan yang baik dan sesuai umur tanaman.

Hasnan Fauzi Norman, Manajer PTPN IV Danau Salak mengatakan hari ini merupakan hari yang luar biasa karena kami kedatangan petani peserta pelatihan atas kerjasama BPDPKS dengan BBPP Binuang.

“Kita yang berada di lapangan memberikan informasi bagaimana melakukan pembibitan, penanaman, pemeliharaan tanaman dan pengendalian OPT” kata Hasnan

Hasnan menambahkan, dengan adanya kerjasama dalam praktek lapang, kami berharap dapat menambah pengetahuan teknik budidaya kelapa sawit, yang kiranya bisa diterapkan di lahan oleh peserta pelatihan.

Sedangkan Agung Pranomo perwakilan peserta, mengatakan sangat senang berada di PTPN IV Danau Salak ini.

“Hari ini kita mendapatkan pengalaman yang luar biasa dari kunjungan lapang ini, kami lebih bersemangat lagi dalam menjalankan budidaya tanaman kelapa sawit didaerah kami Tanah Bumbu” ungkap Agung.

Terpisah Kepala BBPP Binuang Wahida Anisa Yusuf mengucapkan terima kasih kepada pihak PTPN IV Danau Salak yang telah menerima kunjungan peserta pelatihan teknis budidaya kelapa sawit angkatan I kerjasama BPDPKS dengan Kementan dengan baik.

“Semoga tetap terjalin silaturahmi dan kegiatan ini berkelanjutan di kemudian hari” pungkas Wahida. (reza, ABS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *